Menulislah, karena tanpa menulis engkau akan hilang dari pusaran sejarah -- Pramoedya Ananta Toer
Begitulah salah satu kutipan tentang menulis yang memovitasi saya kembali menulis 2 tahun belakangan ini, meskipun tulisannya masih banyak yang berbentuk curhat. Saya punya 3 blog, namun yang saat ini aktif ditulis adalah di blog ini dan satu lagi blog untuk cerita soal keluarga, khususnya tentang anak. Saya aktif menulis di blog sejak tahun 2011 kalo ga salah dengan menggunakan platform gratisan, kemudian di tahun 2015, saya pindah dengan menggunakan domain TLD (top level domain), namun sayang karena kesibukan mengurus anak (ini alasan) blognya ga pernah update bahkan akhirnya harus direlakan karena lupa memperpanjang domain. Lumayan sedih si, karena cukup banyak tulisan disana dan saya tidak menulis backupnya.
Tahun 2022, saya mulai aktif menulis meskipun berupa diary di word yang tersimpan di laptop saja. Disana saya banyak bercerita tentang perasaan saya kehilangan kedua orang tua dalam waktu yang hampir bersamaan di tahun 2021. Menulis menjadi semacam terapi bagikut saat itu. Kemudian, tahun lalu saya membuat blog baru untuk menuliskan kenangan tentang orang tua, kegiatan sehari-hari dan juga perkembangan anak. Harapannya minimal, anak saya akan baca suatu saat nanti dan tau value apa yang ingin saya wariskan untuk mereka.
Tahun 2024 awal, saya melihat postingan seseorang yang menginformasikan ada tantangan menulis blog, hal tersebut kemudian menarik minatku hingga akhirnya mendaftar. Tantangan tersebut berupa kita harus rutin menulis seminggu 2 tulisan dalam jangka waktu satu tahun. Wow! alhamdulillah memasuki bulan ke-4 ini saya masih bisa bertahan, semoga sampai nanti garis finish yaa... aamiin
Btw, dari tadi curhat terus, review bukunya mana? ahaha..
Oke oke, langsung saja yaa.. jadi buku "Blogging for Moms" ini ditulis oleh teman baik saya sekaligus Fasilitator Ibu Penggerak Sidina Community. Yang membuat saya kagum antara lain, Mb Novarty sangat rajin menulis di blognya dan rajin juga membuat konten di sosial media. Mb Novarty sering juga lo memenangkan lomba blog yang diselenggarakan baik oleh instansi swasta maupun pemerintah. Berikut beberapa review buku "Blogging for Moms", dimana kesan setelah membaca buku ini adalah setiap ibu yang tertarik di bidang menulis dan ingin tetap produktif dari rumah wajib memilikinya.
- Tulisan mudah dipahami, bahkan oleh yang awam sekalipun. Mb Novarty menggunakan bahasa yang lugas dan to the point tanpa berbelit-belit.
- Outline di daftar isi sangat mudah dipahami, sehingga ibu seakan dibimbing dari 0 untuk membuat blog.
- Pengalaman Mb Novarty yang sejauh ini sudah menerbitkan sekitar 400 postingan dengan berbagai penghargaan di bidang blog, membuatnya banyak menuliskan pengalaman pribadinya dalam buku ini. Mahal lo menurutku ilmunya, ibu akan dapat ilmu bagaimana cara menghadapi tantangan dalam ngeblog, bagaimana memulai ngeblog, personal branding dll
- Melahirkan sudut pandang yang berbeda tentang menulis, dimana para ibu bisa mencoba untuk melirik peluang tetap produktif dan berdaya dengan memberikan tips bagaimana memonetisasi blog sehingga bisa menghasilkan cuan meski dari rumah saja.
0 komentar